Search

Review: Novel Life and Other Near Death Experiences - Camille Pagan

Vemale.com - Judul: Novel Life and Other Near Death Experiences
Penulis: Camille Pagan
Alih bahasa: Anastha Eka Susanti
Editor: Rini Nurul Badariah
Sampul: Iwan Mangopang
Penerbit: Gramedia Pustaka Utama

Libby Miller orang yang optimistis. Tetapi, susah juga mempertahankan sikap yang demikian kalau pada hari yang sama dia mendapat dua “bom” berupa kabar mengejutkan dari suaminya dan dokternya sekaligus. Menyadari bahwa dirinya tak akan kehilangan apa-apa lagi, Libby memutuskan pergi dari Chicago tanpa memberitahu siapa pun demi menyambut laut dan matahari di pantai Karibia.

Namun, rencananya terancam bubar karena dia tak dapat kabur dari masa lalu dan merasa gamang akan masa depan yang tak tentu. Tiap hari yang dijalaninya bisa saja menjadi malapetaka, tapi dengan saudara kembarnya yang mencarinya dan kedekatan dengan seseorang yang baru dikenalnya, Libby bertekad untuk menjalani hidup sepenuh-penuhnya.

***

Hidup Libby Miller langsung jungkir balik begitu mendapatkan dua kabar yang membuat seluruh hidupnya runtuh. Dia didiagnosis kanker, hidupnya diperkirakan tak akan lama lagi. Selain itu, ada sebuah fakta baru yang terungkap dari pernikahannya selama 8 tahun dengan pria yang tadinya begitu dicintainya. Dua kabar yang begitu menyesakkan tersebut membuat Libby terpaksa mengambil sebuah pilihan baru dalam hidup yang tak pernah dilakukannya sebelumnya.

Life and Other Near Death Experiences./Copyright Vemale/Endah

Libby melakukan sebuah perjalanan. Perjalanan yang membawanya bertemu dengan orang-orang baru. Perjalanan yang memberinya banyak pengalaman tak terduga. Tak semuanya sesuai dengan rencana dan harapannya. Bahkan ada hal-hal yang terjadi di luar dugaannya. Di tengah kondisi emosinya yang tak stabil, ia mencoba menemukan kepingan-kepingan kehidupan yang baru.

Sang ibu dulunya meninggal karena kanker. Kejadian tersebut menciptakan luka sendiri di hati Libby. Beruntung ia masih memiliki Paul, saudara kembarnya yang selalu ada di sisinya untuk memberinya dukungan dan semangat hidup.

Cara Libby bereaksi dengan kenyataan yang diterimanya bisa terbilang cukup emosional. Dia masih terus membawa kenangan-kenangan lama. Tak ada lagi pernikahan yang penuh kehangatan cinta. Tak ada lagi sosok suami seperti yang dimilikinya dulu. Dia pun memandang hidup dengan cara berbeda.

Novel Life and Other Near Death Experiences./Copyright Vemale/Endah

Dalam perjalanan yang dilakukannya, Libby mendapat sejumlah kesialan. Tapi juga mengantarnya pada berbagai pengalaman berharga. Bahkan ia menemukan sosok baru yang bisa mengisi lembaran baru hidupnya. Hingga kemudian ada fakta lain yang terungkap soal penyakitnya. Sesuatu yang tak terduga pun menanti masa depannya.

Libby digambarkan sebagai karakter yang kuat, meski sejumlah tindakannya bisa dibilang terlalu emosional. Membaca kisah novel ini dari sudut pandang Libby, kita jadi bisa memahami perasaan dan semua isi hatinya. Dari sosoknya kita akan kembali diingatkan akan betapa penting dan berharganya hidup yang cuma sekali ini. Juga betapa pentingnya kehadiran orang-orang yang bisa selalu ada di sisi kita dalam suka dan duka.

Ada selipan-selipan humor di novel ini. Cerita di Life and Other Near Death Experiences nggak melulu bikin sedih. Malah ada beberapa bagian yang bikin tersenyum dan menyentuh hati.

(vem/nda)
BACA JUGA YANG INI

Let's block ads! (Why?)

https://www.vemale.com/shopping-guide/119819-review-novel-life-and-other-near-death-experiences-camille-pagan.html

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Review: Novel Life and Other Near Death Experiences - Camille Pagan"

Post a Comment

Powered by Blogger.