Search

Tidur Tanpa Busana Bisa Menyehatkan Tapi Ternyata Ada Bahayanya Lho!

Vemale.com - Kualitas tidur bisa mempengaruhi kualitas hidup dan kondisi kesehatan kita. Mendapat tidur cukup dan nyenyak setiap hari bisa jadi salah satu cara terbaik untuk menjaga tubuh agar tidak gampang jatuh sakit. Tapi apakah selama ini kita sudah mendapat kualitas tidur yang baik?

Mungkin kita pernah dengar bahwa tidur tanpa busana bisa memberi banyak manfaat. Bahkan tidur tanpa busana bisa jadi salah satu cara untuk meningkatkan kualitas tidur jadi lebih maksimal. Memang ada sejumlah manfaat yang bisa kita peroleh tapi ternyata ada juga dampak negatifnya, lho. Selengkapnya, yuk kita bahas di sini.

1. Tidur bisa lebih nyenyak
Dikutip dari academic.oup.com, ilmuwan dari University of Amsterdam ada yang menyebutkan bahwa menurunkan suhu kulit bisa meningkatkan kualitas tidur jadi lebih nyenyak dan tidak gampang terbangun di malam hari. Tidur tanpa busana ini bisa jadi salah satu cara paling mudah untuk menurunkan suhu kulit tubuh tanpa mengubah suhu kamar.

Tidur bisa lebih nyenyak./Copyright shutterstock.com

2. Bantu menurunkan berat badan
Memang bukan cuma tidur saja yang bisa bantu menurunkan berat badan. Tidur yang berkualitas menjadi salah satu faktor penunjang yang bisa membuat usaha menurunkan berat badan berhasil. Dilansir dari sciencedaily.com, para peneliti yang berafiliasi dengan National Institutes of Health menyebutkan bahwa tidur dalam suhu dingin bisa meningkatkan metabolisme dan mencegah diabetes semakin parah. Selain itu, hormon kortisol juga ikut terpengaruh. Kalau kita tidur dalam kondisi suhu yang panas, kadar kortisol meningkat dan efeknya bisa menyebabkan kenaikan berat badan dan meningkatkan kegelisahan hingga nafsu makan mengonsumsi junk food meningkat.

3. Mencegah penuaan dini
Tidur dalam suhu rendah bisa melindungi sel-sel tubuh dan mencegah terjadinya penuaan dini. Hal ini terjadi karena fungsi melatonin atau hormon tidur yang bisa membantu pencegahan degenerasi sel-sel. Tidur tanpa busana akan memberi kesempatan kulit untuk "bernapas" dan bisa berkeringat lebih banyak sehingga kesehatannya bisa terjaga dengan baik.

4. Menjaga kesehatan organ intim
Selama tidak sedang haid, tidur tanpa busana bisa cukup bermanfaat bagi organ intim wanita. Dikutip dari webmd.com, tidur tanpa busana bisa menjaga organ intim mendapat sirkulasi udara yang baik. Sehingga bisa mencegah terjadinya keputihan yang disebabkan oleh jamur atau bakteri.

Ada sisi negatifnya./Copyright shutterstock.com

5. Berisiko kena flu
Tidur tanpa busana memang bisa memberi sejumlah manfaat. Tapi ternyata ada juga sisi negatifnya. Kalau tubuhmu tidak terbiasa dengan suhu dingin, kamu bisa kena flu saat tidur tanpa busana. Wah, jangan sampai niat tidur agar kesehatan tubuh terjaga malah membuatmu jatuh sakit ya ladies.

6. Tidak tenang
Kalau nggak nyaman memang jangan dipaksakan. Tidur tanpa busana bisa meningkatkan rasa gelisah, seperti khawatir kalau ada orang yang tiba-tiba masuk ke dalam kamar. Jika rasa gelisah meningkat, tidur jadi tak nyenyak lagi.

7. Berisiko terkena alergi atau iritasi
Buat kamu yang punya jenis kulit sensitif, sebaiknya tidak memaksakan diri tidur tanpa busana. Karena kamu bisa berisiko mengalami alergi atau iritasi. Selain itu, hati-hati juga dengan serangga atau hewan yang bisa menyusup ke dalam selimut dan membuat kulitmu terluka atau iritasi. Untuk amannya, kamu bisa mengenakan baju tidur atau piyama yang terbuat dari bahan yang ringan dan bisa menjaga kelembapan kulit dengan baik.

Tidur tanpa busana memang ada sisi positif dan negatifnya sendiri. Semoga info ini bermanfaat ya ladies. Semoga kamu juga bisa selalu mendapat kualitas tidur yang baik setiap harinya agar kesehatan bisa terus terjaga.

(vem/nda)
BACA JUGA YANG INI

Let's block ads! (Why?)

https://www.vemale.com/kesehatan/113812-tidur-tanpa-busana-bisa-menyehatkan-tapi-ternyata-ada-bahayanya-lho.html

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Tidur Tanpa Busana Bisa Menyehatkan Tapi Ternyata Ada Bahayanya Lho!"

Post a Comment

Powered by Blogger.